Menjelang musim LaLiga 2024/2025, Girona melakukan beberapa langkah strategis dengan merekrut pemain-pemain baru.
Langkah ini diambil untuk memperkuat tim dan memastikan mereka tetap kompetitif setelah finis di urutan ketiga pada musim sebelumnya.
Berikut adalah tiga pemain baru yang disiapkan Girona untuk musim mendatang.
Gabriel Misehouy
Gabriel Misehouy, pemain muda berusia 18 tahun, bergabung dengan Girona setelah tampil impresif bersama Jong Ajax atau Ajax Amsterdam U-21 pada musim 2023/2024.
Di Keuken Kampioen Divisie musim lalu, ia mencetak tujuh gol dalam 13 pertandingan dan selain itu, Misehouy juga beberapa kali masuk dalam daftar susunan pemain tim senior Ajax Amsterdam di Eredivisie Belanda.
Misehouy diharapkan bisa menjadi salah satu wonderkid yang berpengaruh di LaLiga 2024/2025, pilihannya untuk bergabung dengan Girona terbilang tepat karena kesempatan bermain yang cukup besar.
Pelatih Girona, Míchel, dikenal sering mengorbitkan pemain muda, sehingga Misehouy memiliki peluang besar untuk berkembang.
Ladislav Krejci
Ladislav Krejci menjadi rekrutan berikutnya yang siap memperkuat Girona, pemain asal Republik Ceko ini sebelumnya bermain untuk Sparta Praha dan tampil mengesankan sebagai kapten tim.
Pada musim lalu, Krejci mencatatkan 22 penampilan di Czech First League dengan torehan tujuh gol dan bersama timnas Ceko di Euro 2024, ia menjadi pemain kunci dalam tiga laga Grup F.
Girona mengeluarkan budget besar untuk mendatangkan Krejci, yaitu sebesar 8 juta euro atau sekitar Rp140 miliar.
Abel Ruiz
Abel Ruiz, produk akademi Valencia, juga bergabung dengan Girona untuk musim 2024/2025, Ruiz sempat bergabung dengan akademi Barcelona, tetapi tidak mendapatkan banyak kesempatan bermain di tim utama. Ia lebih sering tampil di FC Barcelona B.
Baca Juga Laporta Geram Saat Barcelona Dipaksa Tunduk Oleh Girona
Ruiz menemukan performa terbaiknya saat bergabung dengan SC Braga di Primeira Liga Portugal, bahkan menjadi top skor Taça de Portugal dengan tujuh gol pada musim 2020/2021.
Pemain berusia 24 tahun ini juga dipanggil ke Timnas Spanyol untuk Olimpiade Paris 2024, beberapa prestasi ini membuat Míchel tertarik merekrutnya.
Pemain ini dibeli dari SC Braga dengan harga 9 juta euro atau sekitar Rp158 miliar, di Girona, ia akan bersaing dengan Cristhian Stuani dan Artem Dovbyk untuk memperebutkan posisi utama di lini depan.
JALA LIVE ADALAH WEBSITE YANG MENYEDIAKAN STREAMING SEPAK BOLA, BOLA BASKET, TENIS, BULU TANGKIS DAN BANYAK LAINNYA DENGAN KUALITAS SUPER HD+ SECARA GRATIS!
MENGAPA HARUS SIARAN LANGSUNG SEPAK BOLA DI JALALIVE?
JalaLive Berkomunikasilah dengan host cantik, analisis pertandingan terbaru bersama host handal! Pengguna ponsel dapat meraih kupon hadiah spesial.
Jala Live menyajikan siaran langsung sepak bola dan bola basket dari seluruh dunia selama 24 jam.
Selamat datang di Jalalive, disini anda bisa nonton sepak bola dan bola basket dari seluruh liga di dunia, 24 jam nonstop! Streaming lewat Aplikasi lebih jernih, gambar HD! Pandu acara olahraga, komentari pertandingan yang anda mau. Yuk Gabung, kerja dari rumah gaji besar!
Tanpa login kamu bisa langsung mengakses dan menonton siaran langsung yang ada, tetapi jika kamu ingin interaksi dengan host Jala Live wajib membuat akun dan itu juga sangat mudah, setelah mempunyai akun kamu bisa melakukan intertaksi langsung dengan host yang ada.